F-16 Terbakar, HP Warga Setempat jadi Incaran

F-16 Terbakar, HP Warga Setempat jadi Incaran
Situasi di sekitar lokasi jet tempur F-16 terbakar di Pangkalan TNI AU Halim Perdana Kusuma, tampak mobil pemadam kebakaran masih berjaga-jaga. Foto: Natalia Laurens/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Situasi mencekam terjadi di sekitar Pangkalan Udara Halim Perdanakusuma, usai terbakarnya pesawat tempur TNI AU, F-16, Kamis (16/4) pagi.

Dari pengamatan fotografer JPNN.com, Ricardo di lokasi, penjagaan di sekitar Halim Perdanakusuma langsung dijaga ketat oleh personel TNI AU. 

Sejumlah warga yang ditemui JPNN.com mengaku melihat pesawat yang terbakar. "Mau terbang kemudian bagian belakang (pesawat) kebakar," kata salah seorang warga yang tak ingin identitasnya diungkap.

Kejadian yang menarik perhatian warga setempat itu juga langsung direspons aparat dengan pengawasan yang lebih dibanding biasanya. "Ketika mau ambil gambar, hp warga disuruh mati-matin. Bahkan tadi ada yang mau diambil-ambilin," ujarnya.

Saat ini, pesawat F-16 nahas itu sudah ditutupi terpal putih dan penerbangan biasa juga sudah kembali normal. (adk/jpnn)

JAKARTA - Situasi mencekam terjadi di sekitar Pangkalan Udara Halim Perdanakusuma, usai terbakarnya pesawat tempur TNI AU, F-16, Kamis (16/4) pagi.


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News