Gagal Total di Jepang, Novak Djokovic Buru-Buru Incar Olimpiade Paris 2024

Gagal Total di Jepang, Novak Djokovic Buru-Buru Incar Olimpiade Paris 2024
Novak Djokovic tampak lesu usai kalah dari Alexander Zverev (ROC) pada semifinal Olimpiade Tokyo. Foto: (REUTERS/Mike Segar)

Melalui akun twitter pribadinya, Djokovic menuliskan:

"Sebuah keistimewaan bisa mewakili Serbia di Olimpiade. Terima kasih Tokyo 2020 dan semua orang yang membantu kami bersatu untuk hal-hal ajaib dalam olahraga,"

"Saya sudah memberikan segalanya untuk memperjuangkan medali, dan saya menantikan untuk kembali kuat di Paris 2024," tulisnya.

Novak Djokovic tak lupa mendoakan kontingen Serbia lainnya yang masih berjuang di Olimpiade Tokyo agar bisa meraih hasil maksimal.

"Ini adalah pengalaman luar biasa yang tidak akan pernah saya lupakan. Semoga sukses untuk semua atlet Serbia yang masih bertarung memperebutkan medali," tambahnya.

Perhatian Djokovic untuk saat ini tertuju ke AS terbuka yang akan berlangsung pada akhir Agustus ini, di mana ia menargetkan untuk menutup kalender Grand Slam dengan gelar keempatnya di musim ini.

Jika berhasil menang di New York, Djokovic akan memegang rekor sebagai petenis dengan gelar Grand Slam terbanyak, mengalahkan capaian Rafael Nadal dan Roger Federer.(rt/mcr15/jpnn)

Petenis Serbia Novak Djokovic coba menghibur diri usai kegagalannya bawa pulang medali dari Olimpiade Tokyo 2020.


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Sumber RT

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News