Garuda Targetkan Pendapatan Rp 765 Miliar
Jumat, 16 Januari 2009 – 09:31 WIB

Garuda Targetkan Pendapatan Rp 765 Miliar
JAKARTA – Gejolak krisis ekonomi global tidak menyurutkan optimisme PT Garuda Indonesia. Bahkan, tahun ini, manajemen maskapai penerbangan pelat merah tersebut menargetkan pertumbuhan revenue atau pendapatan hingga 30 persen. Salah satu target Garuda tahun ini, lanjut dia, adalah membuka rute penerbangan ke semua ibukota provinsi di Indonesia. ’’Kalau larangan dari Uni Eropa sudah dicabut, kami juga ingin mengembangkan jaringan ke Eropa,’’ terangnya.
Direktur Komersial PT Garuda Indonesia Agus Prianto mengatakan, perseroan mentargetkan pertumbuhan pendapatan 2009 sebesar Rp 765 miliar atau naik 30 persen dari estimasi pendapatan tahun 2008 sebesar Rp 589 miliar. ’’Untuk laba, kami juga targetkan lebih baik, tapi angkanya belum bisa di-publish,’’ ujarnya saat ditemui di Kantor Kemeterian BUMN kemarin (15/1).
Baca Juga:
Menurut Agus, tambahan pendapatan tersebut diharapkan dapat diraih dari adanya penambahan rute baru. ’’Kami ingin membangun jaringan rute domestic yang kuat dan mengembangkan rute internasional,’’ katanya.
Baca Juga:
JAKARTA – Gejolak krisis ekonomi global tidak menyurutkan optimisme PT Garuda Indonesia. Bahkan, tahun ini, manajemen maskapai penerbangan
BERITA TERKAIT
- Yuk Cicil Emas di Pegadaian, Dapatkan Diskon Hingga Jutaan
- Mau Jualan Frozen Food Agar Siap Edar? Simak 6 Tip Penting dari Ninja Xpress
- Fujifilm Meluncurkan Kamera Analog Instax Mini 41, Intip Fitur dan Harganya
- BigBox AI Meningkatkan Loyalitas Pelanggan lewat Layanan Purna Jual
- Bank Aladin Syariah & PP Muhammadiyah Perkuat Sinergi Lewat Edukasi Digital
- Bea Cukai Tanjung Priok Fasilitasi Ekspor 10 Ton Galvanize ke Amerika Serikat