Giliran Gambar Tentara Kejar dan Seret Biksu

Giliran Gambar Tentara Kejar dan Seret Biksu
Foto: Hoaks

jpnn.com, JAKARTA - Jika perancang hoaks dulu memelintir informasi tentang muslim Rohingya, kini giliran kabar tentang biksu yang dipalsukan.

Contohnya, sebuah akun media sosial yang menyebarkan komposisi tiga foto. Gambar pertama, regu tentara bersenjata yang mengarungi lautan.

Gambar kedua, tentara yang sedang mengejar biksu sembari mengacungkan tongkat. Gambar ketiga, tentara yang menyeret paksa biksu.

Pemilik akun menuliskan keterangan bahwa saat ini Myanmar dikepung berbagai tentara dari Asia.

Bahkan, tentara Turki menyerang biksu hingga mereka lari ketakutan. ’’Pasukan pembantai Rohingya segera dimusnahkan dari muka bumi ini,’’ tulisnya.

Berdasar penelusuran digital, gambar tersebut sebenarnya tidak berkaitan dengan konflik Rohingya di Myanmar.

Contohnya, gambar pertama, tentara bersenjata yang mengarungi lautan. Gambar itu sebenarnya tentara Turki saat mengikuti latihan perang Sea Breeze di perairan Laut Hitam pada 2010.

Lain lagi dengan gambar kedua, tentara yang mengejar biksu. Gambar tersebut sebenarnya polisi Kamboja yang tengah mengejar biksu pada aksi demo di depan Kedutaan Besar Vietnam, Phnom Penh, Desember 2007.

Kabar tentang biksu dipalsukan. Pemilik akun menuliskan keterangan bahwa saat ini Myanmar dikepung berbagai tentara dari Asia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News