GM Pamerkan Mobil Buatan Australia di Pameran Motor Detroit

GM Pamerkan Mobil Buatan Australia di Pameran Motor Detroit
GM Pamerkan Mobil Buatan Australia di Pameran Motor Detroit

Perusahaan mobil Amerika Serikat General Motors memamerkan sebuah mobil listrik yang didesain Australia, di Pameran Motor Detroit di Amerika Serikat dalam langkah yang disebut GM sebagai "rasa percaya " terhadap desain dari Australia.

Ketika di tahun 2013, GM mengumumkan bahwa mereka akan menutup pabriknya di Australia di tahun 2017, perusahaan itu mengatakan tetap akan melanjutkan studio desain di Australia.

Saat itu, banyak tidak yang tidak percaya apakah tim desain dari Holden ini akan memainkan peran dalam membuat model baru bagi GM yang akan dipasarkan ke seluruh dunia.

Namun dalam pameran di Detroit - di kota pusat GM - perusahaan itu memamerkan dua mobil yang didesain dan dibuat dari awal sampai jadi di Port Melbourne.

GM Pamerkan Mobil Buatan Australia di Pameran Motor Detroit

Desainer utama asal Australia di GM, Frank Rudolph menggambarkan pemberian tugas desain ini merupakan "penghargaan utama yang  bisa diberikan".

"Khususnya dalam konteks industri di Australia, ini merupakan dorongan besar bahwa paling sedikit GM betul-betul percaya dengan desain Australia," kata Rudolph.

"Kalau anda melihat dengan seksama, anda tidak akan melihat begitu banyak gadget, atau tombol yang harus ditekan."

Perusahaan mobil Amerika Serikat General Motors memamerkan sebuah mobil listrik yang didesain Australia, di Pameran Motor Detroit di Amerika Serikat

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News