Hamilton Kembali Tercepat di Latihan Kedua

jpnn.com - ABU DHABI- Lewis Hamilton menunjukkan konsistensinya pada sesi latihan bebas balapan Formula 1 seri Abu Dhabi. Setelah menjadi pembalap tercepat pada latihan bebas pertama, jagoan Mercedes itu mengulanginya pada sesi kedua.
Total, Hamilton membukukan waktu satu menit 42,113 detik dalam sesi latihan bebas yang dilangsungkan di Sirkuit Yas Marina, Jumat (21/11) malam WIB. Hamilton kembali dikuntit Nico Rosberg yang berada di urutan kedua dengan waktu satu menit 42,196 detik.
Kejutan dibukukan pembalap McLaren, Kevin Magnussen yang berada di urutan ketiga dengan koleksi waktu satu menit 42,895 detik. Posisi keempat dihuni Sebastian Vettel dengan torehan waktu satu menit 42,959 detik. (jos/jpnn)
Hasil latihan bebas kedua F1 Abu Dhabi:
1. Lewis Hamilton (Mercedes) 1m 42,113s
2. Nico Rosberg (Mercedes) 1m 42.196s
3. Kevin Magnussen (McLaren) 1m 42.895s
4. Sebastian Vettel (Red Bull) 1m 42.959s
5. Valtteri Bottas (Williams) 1m 43.070s
6. Daniel Ricciardo (Red Bull) 1m 43.183s
7. Kimi Raikkonen (Ferrari) 1m 43.489s
8. Jenson Button (McLaren) 1m 43.503s
9. Daniil Kvyat (Toro Rosso) 1m 43.546s
10. Felipe Massa (Williams) 1m 43.558s
ABU DHABI- Lewis Hamilton menunjukkan konsistensinya pada sesi latihan bebas balapan Formula 1 seri Abu Dhabi. Setelah menjadi pembalap tercepat
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Nasib Persib Ditentukan Laga Persik vs Persebaya, Nick Kuipers Berharap pada Sang Mantan
- Dramatis! Golden State Warriors Jadi Tim Terakhir Masuk Semifinal NBA Playoffs
- Bayern Juara Bundesliga, Harry Kane Akhirnya Meraih Trofi Pertama
- Hari Ini Persib Bisa Menjadi Juara Liga 1 Tanpa Bertanding, tetapi Ada Syaratnya
- Rekor Mengerikan Seusai China Naik Podium Pertama Sudirman Cup 2025
- Persik Vs Persebaya: Paul Munster Bongkar Masalah Bajol Ijo