Harapan Presiden Jokowi kepada Perguruan Tinggi di Masa Pandemi

Harapan Presiden Jokowi kepada Perguruan Tinggi di Masa Pandemi
Presiden Joko Widodo. Foto: arsip JPNN.Com/Ricardo

Lebih lanjut Jokowi mengatakan, saat ini merupakan abad digital. Oleh karena itu, berbagai riset dan pengembangan teknologi di bidang digital sudah semestinya mendapatkan prioritas utama.

Beragam perkembangan teknologi digital seperti analisis big data dan artificial intelligence atau kecerdasan buatan kini dapat dimanfaatkan untuk berbagai bidang.

Menurut Jokowi, perguruan tinggi harus mengejar inovasi-inovasi tersebut demi kesejahteraan masyarakat dan kemajuan bangsa. Dalam tataran praktis, perkembangan teknologi dan inovasi juga diharapkan dapat mendukung pengembangan kemandirian pangan dan energi, serta pengembangan kewirausahaan UMKM di berbagai sektor.

"Perguruan tinggi harus bertransformasi menjadi lebih dinamis. Ciptakan terobosan, bangun iklim kompetisi untuk meningkatkan daya saing, jalin sinergi, jalin kolaborasi dengan BUMN dan industri, talent pool berbasis digital, dan model-model kerja sama lain untuk mengoptimalkan kemampuan serta mendorong prestasi yang lebih baik," kata Jokowi.(tan/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:

Presiden Jokowi mengharapkan pandemi jadi momentum perbaikan ekosistem pendidikan nasional.


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News