Hari Ini Gunung Merapi Luncurkan Awan Panas, Awas

Hari Ini Gunung Merapi Luncurkan Awan Panas, Awas
Gunung Merapi di perbatasan Provinsi Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta meluncurkan awan panas guguran sejauh 2.500 meter (2,5 km) ke arah barat daya pada Senin. (ANTARA/HO/BPPTKG)

jpnn.com, YOGYAKARTA - Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) mencatat Gunung Merapi meluncurkan awan panas guguran dengan jarak luncur sejauh 2.500 meter (2,5 km) ke arah barat daya pada Senin.

Awan panas guguran Merapi meluncur pada pukul 14.37 WIB.

"Awan panas guguran tercatat di seismogram dengan amplitudo 16 mm dan durasi 213 detik," kata Kepala BPPTKG Hanik Humaida melalui keterangan resminya di Yogyakarta, Senin.

BPPTKG juga mencatat 9 kali guguran lava keluar dari Gunung Merapi dengan jarak luncur paling jauh 1.800 meter berdasarkan pengamatan Senin (31/1) mulai pukul 00.00 WIB hingga 12.00 WIB.

Sementara itu, berdasarkan hasil analisis morfologi pada periode 21 sampai 27 Januari 2022, kata dia, tidak teramati adanya perubahan morfologi yang signifikan, baik pada kubah lava barat daya maupun kubah tengah Merapi.

Tidak teramati adanya perubahan morfologi yang signifikan baik pada kubah lava barat daya maupun kubah tengah.

Volume kubah lava barat daya sebesar 1.670.000 meter kubik dan kubah tengah sebesar 3.007.000 meter kubik.

BPPTKG masih mempertahankan status Gunung Merapi pada Level III atau Siaga.

Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) mencatat Gunung Merapi meluncurkan awan panas guguran.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News