Hasil Drawing 16 Besar Liga Champions: 4 Big Match Tersaji

jpnn.com - UEFA baru saja menyelesaikan drawing atau undian 16 besar Liga Champions 2022/23.
Sejumlah laga big match langsung tersaji dengan mempertemukan tim-tim dengan nama besar.
Drawing 16 besar Liga Champions sendiri berlangsung di markas UEFA, Nyon, Swiss, Senin (7/11/2022) malam WIB.
Ada sejumlah aturan dalam undian tersebut, yakni mempertemukan juara dan runner up grup serta tim dari satu negara tidak bisa bertemu.
Selain itu, klub yang berada dalam satu grup tidak akan saling jumpa di 16 besar Liga Champions 2022/23,
Hasilnya, sejumlah laga big match langsung tercipta. Setidaknya, ada empat pertandingan yang mempertemukan tim-tim besar Eropa.
Laga-laga tersebut antara lain Liverpool vs Real Madrid, AC Milan kontra Tottenham Hotspur, Borussia Dortmund melawan Chelsea, hingga Paris Saint-Germain vs Bayern Munchen.
Laga 16 besar Liga Champions akan digelar sebanyak dua leg dan bergulir mulai 14 Februari 2023.(mcr15/jpnn)
Berikut hasil drawing 16 besar Liga Champions 2022/23. 4 big match tersaji. Simak selengkapnya.
- Trent Alexander-Arnold: Cinta Saya untuk Klub Ini Tidak akan Pernah Pudar
- Semifinal Liga Champions: Havertz & Jorginho Berpeluang Memperkuat Arsenal Hadapi PSG
- Jadwal Liga Jerman: Bayern Munchen Berpeluang Mengunci Gelar Juara
- Inzaghi Puji Lamine Yamal: Talenta yang Hanya Muncul Setiap 50 Tahun
- Komentar Hansi Flick Setelah Barcelona Ditahan Imbang Inter Milan di Semifinal Liga Champions
- Barcelona Vs Inter 3-3: Pemain Seperti Ini Lahir Setiap 50 Tahun