Hidden Gem di Cikini, Tempat Nongkrong Pamungkas dan Pegiat Seni

Hidden Gem di Cikini, Tempat Nongkrong Pamungkas dan Pegiat Seni
Hidden Gem di Cikini, Tempat Nongkrong Pamungkas dan Pegiat Seni. Foto: dok. Good Folks

jpnn.com, JAKARTA - Kawasan Cikini, Jakarta Pusat, punya tempat nongkrong yang disebut-sebut sebagai hidden gem, yakni Good Folks.

Ada cerita unik di balik tumbuh kembang Good Folks yang kini bertransformasi menjadi resto dan bar.

Good Folks yang berarti sekumpulan kawan-kawan baik merupakan sebuah rumah bagi komunitas kreatif dalam menyalurkan seni hingga bisnis.

Awal berdiri, Good Folks mengambil tempat di salah satu bangunan bersejarah ibu kota. Tepatnya di lantai dua Kantor Pos Cikini.

Tempat itu sekilas melambungkan ingatan ke sebuah tempat nongkrong bernama Post Bloc, Pasar Baru, Jakarta Pusat.

Singkat cerita, Good Folks pindah tempat karena pertimbangan ruang dan tempat yang sudah tidak memadai. Termasuk karena kunjungan yang makin massif dari muda-mudi ibu kota.

Kini, Good Folks pindah ke area Asatu, belakang Menteng Huis, Jakarta Pusat. Masih jadi tempat nongkrong yang asyik dengan space yang lebih memadai, termasuk area parkir yang mudah diakses.

Kawan Good Folks, sebutan untuk para pengunjung, bisa menikmati berbagai makanan dan minuman bercita rasa lokal. Selain itu, Good Folks juga memanjakan pengunjung dengan sajian live music setiap akhir pekan.

Good Folks juga menjadi tempat berkumpulnya pegiat seni yang bisa menampilkan karya-karya seni mereka.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News