Horas! Ada Perempuan Berdarah Batak Ikut Pilkada di Melbourne

Horas! Ada Perempuan Berdarah Batak Ikut Pilkada di Melbourne
Santi Whiteside dengan Perdana Menteri Australia, Scott Morrison. (Koleksi pribadi)

Santi Whiteside sudah tinggal di Australia lebih dari 20 tahun dan kini ia menjadi salah satu kandidat 'councillor' di kawasan Whitehorse, sebelah timur kota Melbourne.

'Councillor' adalah pejabat yang dipilih melalui pemilihan untuk 'Council' atau Dewan Pemerintah setingkat kabupaten atau kota. Salah satu dari 'councillor' sekaligus akan menjadi walikota atau 'mayor'.

Santi mengaku tak pernah terpikirkan olehnya untuk bisa mengikuti pemilihan 'council', apalagi terjun ke dunia politik di Australia.

"Saya tak sengaja jadi politisi, bukan karena memang berambisi untuk jadi politisi atau kepala pemerintahan lokal," ujarnya kepada ABC Indonesia.

Ia mengaku jika aktivitasnya di sejumlah organisasi kemasyarakatan di Melbourne membuat rekan-rekannya meminta dan mendukung dirinya untuk maju dalam pemilihan yang digelar setiap empat tahun tersebut.

Santi dikenal sebagai duta multikultur dari yayasan kesehatan mental Australia (MHFA), Wakil Presiden Perhimpunan Warga Indonesia di Victoria, perkumpulan kuliner Indonesia, juga salah satu anggote komite di perkumpulan warga India di Australia.

"Meskipun saya berdarah Batak, tapi sudah lama saya tertarik dengan budaya India," katanya.

Horas! Ada Perempuan Berdarah Batak Ikut Pilkada di Melbourne Photo: Ketertarikannya dengan budaya India membuat Santi juga aktif mengikuti kegiatan komunitas India di Melbourne. (Koleksi pribadi)

 

Santi Whiteside sudah tinggal di Australia lebih dari 20 tahun dan kini ia menjadi salah satu kandidat 'councillor' di kawasan Whitehorse, sebelah timur kota Melbourne

Sumber ABC Indonesia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News