Humas Kemenpora Terpilih Sebagai Pemenang PRIA 2020 Kategori Media Sosial

“Terima kasih, tahun ini kita bisa menyaksikan secara bersama-sama acara penghargaan ini. Kita bisa mendapatkan penghargaan. Kita sangat apresiasi atas kinerja dari teman-teman dan tim. Kemudian, terima kasih juga atas bimbingan pimpinan, Pak Menpora dan Pak Sesmenpora,” kata Sanusi.
“Ke depan saya harap ini bisa jadi cambuk kedepannya untuk meningkatkan kualitas. Kedepan, untuk kategori lainnya seperti website dan lainnya kita bisa meraih prestasi,” jelas Sanusi.
Sementara itu, Founder & CEO PR Indonesia, Asmono Wikan mengucapkan selamat kepada para pemenang.
“Selamat kepada para pemenang, dan yang telah berpartisipasi atas penyelenggaraan PRIA,” katanya.
Untuk diketahui, pengumuman pemenang ini disiarkan melalui YouTube dikarenakan adanya wabah virus corona.(ikl/jpnn)
Kepala Biro Humas dan Hukum Kemenpora Sanusi bersyukur karena terpilih sebagai pemenang PRIA 2020.
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- Utamakan Keselamatan, KAI Raih 2 Penghargaan di Ajang WISCA 2025
- Perkuat Budaya Keselamatan Berkelanjutan, KAI Raih Penghargaan di WISCA 2025
- Hardiknas 2025, Untar Gelar Untarian Awards untuk Dosen hingga Mahasiswa Berprestasi
- Srikandi PLN Indonesia Power Raih Anugerah Women’s Inspiration Awards 2025
- Direktur Pegadaian Dinilai Berhasil Membangun Layanan Bank Emas
- MMS Group Indonesia Raih The Best Corporate Transparency and Emission Reduction Award 2025