IBL 2024: Gebuk Borneo Hornbills, Satria Muda Punya Modal Apik Menghadapi Dewa United

IBL 2024: Gebuk Borneo Hornbills, Satria Muda Punya Modal Apik Menghadapi Dewa United
Pemain asing Satria Muda, Curtis Trey Davis saat menghadapi Borneo Hornbills di Hall Basket Senayan, Jakarta. Foto: IBL Indonesia

Pemain lainnya yang gemilang ialah Jarred Shaw (18 poin), Abraham Damar Grahita (16 angka), dan Juan (12 poin).

Dari kubu Borneo, Najeal Young menggantikan peran Devondrick Walker yang yang masih absen lantaran kondisinya kurang memungkinkan untuk bermain.

Pebasket asal Milwaukee itu finis dengan raihan double-double 24 poin dan 11 rebound.

Dari barisan pemain lokal, Agam Subastian mencetak 14 poin, serta Muhammad Rizky Ari Daffa menutup dengan 10 angka.

Pelatih Satria Muda, Manuel Pena Garces memberikan apresiasi kepada anak asuhnya yang bermain apik.

Nakhoda asal Spanyol itu memuji para pemain Satria Muda karena mampu menjalankan strategi dengan baik di lapangan.

“Para pemain tampil sangat luar biasa. Energi mereka sangat membara, beberapa pemain bisa memberikan kontribusi dan saya sangat senang dengan hasil ini,” ungkap pelatih kelahiran 2 Januari 1983 itu.

Dengan kemenangan ini, Satria Muda punya modal apik untuk menghadapi Dewa United Banten di laga kedua.

Satria Muda Pertamina mengawali IBL 2024 dengan meraih kemenangan melawan Borneo Hornbills, Sabtu (13/1)

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News