Ibrahimovic Bisa Jadi Kembali Berseragam Rossoneri

Ibrahimovic Bisa Jadi Kembali Berseragam Rossoneri
Zlatan Ibrahimovic. Foto: AFP

jpnn.com - DIREKTUR AC Milan, Ariedo Braida, mengklaim bahwa bomber Paris St Germany (PSG), Zlatan Ibrahimovic bisa saja kembali ke AC Milan. 

Dilansir Mediaset Premium, Braida mengatakan, Ibramovic masih menyukai kota Milan dan itu yang memanggilnya untuk kembali ke AC Milan untuk kali kedua.

"Ibrahimovic amat mencintai kota Milan," tutur Braida. "Menurut saya, ia juga bisa memutuskan untuk kembali mengenakan seragam Rossoneri," pungkasnya.

"Ia adalah pemain yang kuat, yang hanya memilih memperkuat tim hebat, bahkan jika ia sudah berada di level tertinggi. Jika ia sebelumnya memutuskan meninggalkan Juventus, ia mungkin akan bisa memperkuat Manchester City atau tim lainnya."

Pemain berusia 34 tahun diperkirakan akan keluar dari Ligue 1 usai kontraknya habis di Paris akhir musim ini.

Kapten Swedia itu sempat dikaitkan dengan kepindahan ke Premier League dan MLS, namun Braida, yang kini berada di Barcelona, merasa bahwa sang pemain bisa jadi akan datang ke AC Milan untuk kali kedua.(ray/jpnn)



Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News