Ini Buaya Manja, Berburu Gurame di Kolam Warga

Ini Buaya Manja, Berburu Gurame di Kolam Warga
Buaya Senyulong nongol di kolam milik H Effendi di kompleks Perumahaan Istana Arafatuna di Kelurahan Karya Baru, Kecamatan Alang-alang Lebar. FOTO: KRIS SAMIAJI/SUMATERA EKSPRES/JPNN.com

jpnn.com - Kehebohan terjadi di Perumahaan Istana Arafatuna di Kelurahan Karya Baru, Kecamatan Alang-alang Lebar, Palembang, Sumsel, kemarin (24/1).

Warga berbondong-bodong mendatangi kolam milik H Effendi. Di kolam itu, nongol buaya Senyulong.

Buaya Senyulong yang termasuk satwa dilindungi ini memiliki panjang sekitar dua meter. Buaya ini cukup sulit ditangkap karena selain ukurannya yang besar, juga karena kolam yang cukup dalam.

Buaya terlihat oleh pemilik kolam sekitar pukul 09.00 WIB. Saat itu banyak ikan yang melompat dan dilihat ternyata ada buaya yang timbul dengan ukuran cukup besar.

Tak pelak kehadiran buaya tersebut menarik perhatian masyarakat yang berada di Jl Noerdin Panji.

Reza, anak pemilik kolam mengatakan, buaya yang masuk ke kolam milik orang tuanya H Effendi sudah kali ketiga.

“Kolam ini sudah ada sejak empat tahun lalu, dulu dua kali sudah masuk buaya dan kabur sendiri, nah sekarang yang ketiga,” ujarnya.

Dikatakan, masuknya buaya jelas merugikan lantaran kolam berisi ikan patin dan gurame yang siap untuk di konsumsi.

Kehebohan terjadi di Perumahaan Istana Arafatuna di Kelurahan Karya Baru, Kecamatan Alang-alang Lebar, Palembang, Sumsel, kemarin (24/1).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News