Ini Perkiraan Starting XI Bali United vs PS Polri

jpnn.com - GIANYAR - Bali united dipastikan diperkuat kembali oleh Silvio Escobar pada laga melawan PS Polri, Minggu (27/3) petang nanti.
Dengan kondisi itu, bisa dipastikan Bali United bakal turun dengan kekuatan terbaiknya.
Di bawah mistar, Rully Desrian yang biasanya menjadi cadangan, kemungkinan bakal dipertahankan karena performa apiknya saat lawan Persipura.
Ganjar Mukti, Bobby Satria, Kiko Insa, dan Ricky Fajrin akan mengisi kuartet lini belakang. Kemudian Fadil Sausu, Gede Sukadana, dan Loudry bakal menjaga lini tengah.
Di depan, Nyoman Sukarja dan Miftahul Hamdi akan menjadi penyerang sayap, menyokong Silvio Escobar.
Sementara, kubu PS Polri juga tak kalah siap dengan materi intinya. Di bawah mistar ada Hery Prasetyo, dengan penjagaan empat bek Putu Gede, bio Paulin, Fabiano, dan Gerald Pangkali.
Hargianto dan Zulfiandi akan menjadi gelandang jangkar, yang mendukung trio Ilham Armaiyn, Robertino Pugliara, dan Dedi Hartono. Striker tunggal akan ditempati oleh James Koko Lomell. (dkk/jpnn)
Perkiraan Pemain
- Ganda Campuran Masih Kurang Memuaskan, PBSI Coba Formula Rinov/Gloria Lawan Denmark
- Sudirman Cup 2025: Indonesia Tampil Beda Lawan Denmark
- Proliga 2025: Pelatih Gresik Buka Peluang Mainkan Megawati di Final Four Seri Solo
- Teco Ungkap Alasan Mundur dari Kursi Pelatih Bali United
- Bojan Hodak Bicara Kans Bermain Febri Hariyadi saat Persib Jumpa Malut United
- Barcelona vs Inter Milan, Inzaghi: Kami Bersemangat Melawan Tim Terkuat