Ini Rahasia Dadan Ontaz Pimpin BMWCCI dan Harley Club Bandung

Ini Rahasia Dadan Ontaz Pimpin BMWCCI dan Harley Club Bandung
Dadan Ontexz, Presiden BMW Car Club Indonesia (BMWCCI) dan Ketua Umum Harley Club Bandung (HCB). Foto: dok. pribadi

jpnn.com, JAKARTA - Sepak terjang Dadan Ontaz di dunia otomotif sudah tidak diragukan lagi.

Dia mengemban jabatan mentereng, yakni Presiden BMW Car Club Indonesia (BMWCCI) dan Ketua Umum Harley Club Bandung (HCB).

Kedua organisasi tersebut tidak main-main. BMWCCI adalah klub resmi di bawah naungan International BMW Clubs Organization.

BMWCCI tergabung dalam International Council of BMW Clubs bersama 600 klub resmi di seluruh dunia.

Saat ini, BMWCCI memiliki 25 Chapter dan 2 Register dengan lebih dari 4.000 anggota aktif yang tersebar di Seluruh Nusantara.

Begitupula dengan HCB, klub Harley Davidson tertua di Bandung. Eksistensi klub yang didirikan pada 1960 ini dapat dilihat dari jumlah anggotanya di seluru nusantara.

Jasa HCB juga tidak sedikit soal safety riding di Indonesia. Pada 1983, HCB merupakan klub pertama yang mengampanyekan pentingnya penggunaan helm.

Lalu, siapa sosok Dadan Ontaz yang berhasil memimpin dua organisasi otomotif besar ini?

Dadan Ontaz mengungkap rahasianya sukses memimpin BMWCCI dan Harley Club Bandung.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News