Istri Jadi Korban Pelecehan Seksual, Isa Bajaj Cari Pelaku

jpnn.com, JAKARTA - Komedian Isa Bajaj mengabarkan bahwa istrinya, Rahayu Mutiara baru saja mengalami pelecehan seksual.
Isa Bajaj mengatakan bahwa kejadian tidak senonoh itu terjadi saat sang istri berolahraga di kawasan komplek rumah pada Minggu, 17 Januari 2021.
Menurutnya, ada seorang pria yang tiba-tiba memperlihatkan kemaluannya kepada Rahayu Mutiara.
"Istri saya @anyumutiara lagi emosi tinggi. Tadi pas jalan pagi keliling komplek dia mendapati oknum pria naik motor buntutin pas jalan kaki dan saat posisi motor di samping istri saya, oknum ini mengeluarkan dan mempermainkan anunya," beber Isa Bajaj.
Pria 39 tahun itu emosi melihat kelakuan oknum yang memperlihatkan anunya tersebut.
Isa Bajaj mengingatkan masyarakat untuk berhati-hati dengan pelaku ekshibisi seperti yang dialami sang istri.
"Hati-hati buat teman-teman juga di sini. Tetep semangat olahraganya kamu @anyumutiara," bebernya.
Isa Bajaj mengaku akan mencari tahu pelaku pelecehan seksual dengan modus mempelihatkan anunya tersebut.
Komedian Isa Bajaj mengabarkan bahwa istrinya, Rahayu Mutiara baru saja mengalami pelecehan seksual.
- Nasib Korban Pencabulan oleh Oknum Dokter Kandungan di Garut, Menyedihkan!
- 13 Santriwati Jadi Korban Syahwat Ustadz AF
- Cabuli Murid, Pelatih Karate Terancam Denda 900 Gram Emas
- RS Persada Angkat Bicara soal Kasus Dokter AYP Melecehkan Pasien, Dukung Proses Hukum
- Usut Dugaan Pelecehan Oknum Dokter di Malang, Polisi Kumpulkan Alat Bukti
- Polisi Usut Dugaan Pelecehan Seksual oleh Oknum Dokter di Malang