Jateng Wow Diluncurkan, Industri Pariwisata Makin Gayeng

Jateng Wow Diluncurkan, Industri Pariwisata Makin Gayeng
LUNCURKAN JATENG WOW : Gubernur Ganjar Pranowo didampingi Ketua PHRI Jateng, Heru Isnawan meluncurkan Jateng Wow, program promo pariwisata untuk menarik wisatawan melancong ke Jateng. FOTO: AJIE MAHENDRA/RADAR SEMARANG/JPN

"Publikasikan event-nya, diskonnya berapa, dan acaranya di mana. Tiap hari disampaikan atau diceritakan melalui media sosial. Wisata apa yang ada di daerah masing-masing agar semua orang tahu sehingga terpikat untuk datang ke Jateng," kata Ganjar.

Sementara itu, Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata (Disporapar) Jateng Urip Sihabudin mengatakan, Jateng Wow bertujuan mengenalkan objek-objek wisata baru maupun yang sudah ada.

Dia mengakui, kunjungan wisatawan pada Februari hingga Maret selalu lebih rendah dibandingkan bulan lainnya.

“Dengan Jateng Wow yang akan digelar tiap tahun ini, kami menargetkan kenaikan kunjungan wisatawan sebesar 20 persen pada Februari-Maret," kata Urip.

Urip menambahkan, Jateng Wow menawarkan kemudahan bagi wisatawan. Misanya, keringanan paket wisata, potongan harga untuk hotel dan biaya masuk objek wisata yang diberikan oleh pengelola destinasi maupun perusahaan penyedia jasa transportasi.

"Sampai hari ini, peserta yang sudah konfirmasi berpartisipasi pada Jateng Wow sebanyak 148 peserta yang terdiri atas 92 hotel dan resor, delapan restoran, 23 daya tarik wisata, 22 biro perjalanan, serta tiga perusahaan penyedia jasa transportasi," ujar Urip.

Menurut Urip, jumlah itu melebihi target yang dipatok, yakni seratus peserta. Dia memprediksi jumlah peserta akan terus bertambah.

Sebab, masih ada beberapa pihak yang sudah menyatakan kesanggupannya tapi belum melapor.

Industri pariwisata di Jawa Tengah (Jateng) bakal makin berkibar dan gayeng (top).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News