Piala Thomas 2018
Jojo Tumbang, Indonesia Tertinggal 1-2 dari Tiongkok

jpnn.com, BANGKOK - Indonesia kembali tertinggal dari Tiongkok di semifinal Piala Thomas 2018.
Pada partai ketiga yang digelar di Impact Arena, Bangkok, Jumat (25/5) malam, Jonatan Christie gagal membendung permainan Shi Yuqi.
Jojo, panggilan Jonatan, kalah rubber game 21-18, 12-21, 15-21. Dalam catatan BWF, duel sengit ini berlangsung selama satu jam tiga menit.
Pemain kelahiran Jakarta berusia 20 tahun itu sebenarnya telah berusaha keras meladeni Shi Yuqi. Namun, pemain Tiongkok peringkat tiga dunia tersebut tampak lebih siap melayani semua perlawanan Jojo.
Kekalahan Jojo ini membuat rekor pertemuan kedua pemain menjadi imbang 3-3.
Kini, skor sementara Indonesia vs Tiongkok pun menjadi 1-2. (adk/jpnn)
Indonesia vs Tiongkok
Anthony Sinisuka Ginting vs Chen Long 20-22, 16-21 (0-1)
Marcus Fernaldi/Kevin Sanjaya vs Liu Cheng/Zhang Nan 12-21, 21-17, 21-15 (1-1)
Jonatan Christie vs Shi Yuqi 21-18, 12-21, 15-21 (1-2)
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Li Junhui/Liu Yuchen
Ihsan Maulana Mustofa vs Lin Dan
Perjuangan Jonatan Christie selama satu jam tiga menit belum berbuah kemenangan di semifinal Piala Thomas 2018.
Redaktur & Reporter : Adek
- Sudirman Cup 2025: Jonatan Christie Comeback dan Bawa Indonesia Unggul Lawan India
- Sudirman Cup 2025: Preview Indonesia vs India, Laga Pembuktian Jonatan Christie cs
- Sudirman Cup 2025: Gloria Siap Berbagi Tanggung Jawab dengan Jojo
- Sudirman Cup 2025: Harapan Jonatan Christie Seusai Didapuk Jadi Kapten Tim Indonesia
- Sudirman Cup 2025: Upaya Garuda Memulihkan Martabat
- Sudirman Cup 2025: Harapan di Tengah Tantangan Tim Bulu Tangkis Indonesia