Kabar Duka: Aktor Senior Subarkah Hadisarjana Meninggal Dunia

Dia merupakan pengajar senior di Program Studi Desain Produk (Mode) Fakultas Seni Rupa dan Desain Institut Kesenian Jakarta (IKJ).
Selama karier akademiknya, ia pernah menjabat sebagai Wakil Dekan III Seni Rupa IKJ pada 2008 serta Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan sebelum akhirnya memasuki masa purnabakti pada tahun ini.
Sebagai aktor, Subarkah memulai kariernya di dunia seni peran melalui teater. Dia terlibat dalam berbagai pementasan bersama Teater Populer dan Teater Koma, baik sebagai pemain, penata rias, maupun desainer artistik.
Namanya makin dikenal ketika dipercaya sebagai penata rias dalam film sejarah "Pengkhianatan G 30 S/PKI" pada 1982. Dia juga menangani efek khusus dalam film "Djakarta 1966" yang disutradarai oleh Arifin C. Noer.
Selain berkiprah di balik layar, Subarkah juga tampil sebagai aktor dalam berbagai film layar lebar, di antaranya "Kipas-Kipas Cari Angin" (1989), "Petualangan 100 Jam" (2004), dan "Get Married 3" (2011).
Dia juga aktif di dunia sinetron, salah satunya membintangi "17th" yang diproduksi oleh Starvision Plus. Keahliannya dalam seni tata rias menjadikannya sosok penting di balik suksesnya banyak produksi teater dan film nasional. (antara/jpnn)
Aktor sekaligus seniman senior Subarkah Hadisarjana meninggal dunia pada Selasa, 11 Maret 2025.
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh
- Gitaris Band Seringai, Ricky Siahaan Meninggal Dunia
- Kabar Duka, Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- Ibunda Meninggal Dunia, Alya Rohali: Selamat Jalan Mama Sayang
- Alya Rohali Berduka, Sang Ibunda Meninggal Dunia
- Kabar Duka: Aktor Senior Ray Sahetapy Meninggal Dunia
- Innalillahi, Ketua DPP PDIP Nusyirwan Meninggal Dunia