Kabur, Anjing Chihuahua Ini Paksa Polisi Mengejarnya di Jembatan 4 Jalur

Seekor anjing Chihuahua mencoba berlari lebih cepat dari polisi San Francisco dalam aksi kejar-kejaran di sepanjang jembatan ‘Bay Bridge’.
Ia berlari seperti angin melintasi jembatan sehingga polisi harus mengejarnya dengan "kecepatan tinggi" untuk menangkap anjing itu.
Pada satu tahap, chihuahua hitam itu berlari melawan lalu lintas di jembatan empat jalur tersebut.
Petugas menutup jembatan pada saat aksi kejar-kejaran, yang berlangsung selama periode lalu lintas puncak pagi hari, tersebut.
"Butuh beberapa saat, ia begitu cepat. Kami menyiapkan beberapa penghadang jalan, tapi ia berlari memutari mereka. Akhirnya kami berhasil menangkapnya,” kata seorang Petugas bernama Vu Williams.
Anjing chihuahua itu akhirnya tertangkap oleh Vu yang menggunakan jaketnya untuk mengalihkan perhatian dan menangkap si anjing mungil ini.
Pusat perawatan hewan kemudian menjemput si chihuahua dan menamainya ‘Ponch’ seperti karakter yang dimainkan oleh Erik Estrada dalam drama TV polisi ‘CHIPs’, yang dikenal karena aksi kejar-mengejar di jalan raya.
Ponch telah diberi label sebagai anjing hilang dan tinggal di dalam pusat perawatan hewan di mana ia diharapkan akan diambil oleh keluarganya.
Seekor anjing Chihuahua mencoba berlari lebih cepat dari polisi San Francisco dalam aksi kejar-kejaran di sepanjang jembatan ‘Bay Bridge’.Ia
- Apa Arti Kemenangan Partai Buruh di Pemilu Australia Bagi Diaspora Indonesia?
- Dunia Hari Ini: Presiden Prabowo Ucapkan Selamat Atas Terpilihnya Lagi Anthony Albanese
- Mungkinkah Paus Baru Datang dari Negara Non-Katolik?
- Partai Buruh Menang Pemilu Australia, Anthony Albanese Tetap Jadi PM
- Dunia Hari Ini: Israel Berlakukan Keadaan Darurat Akibat Kebakaran Hutan
- Dunia Hari Ini: Amerika Serikat Sepakat untuk Membangun Kembali Ukraina