Kampanye Kebahagiaan DRW Skincare Cetak Rekor MURI

Kampanye Kebahagiaan DRW Skincare Cetak Rekor MURI
Penyerahan rekor MURI DRW Skincare. Foto: DRW Skincare

jpnn.com, JAKARTA - Pertumbuhan industri kosmetik di Indonesia saat ini dalam tren yang positif. Merek-merek baru baik lokal maupun internasional bersaing di industri ini kian marak.

Satu di antaranya merek produk kecantikan asal Indonesia, DRW Skincare.

Didirikan oleh Wahyu Triasmara, DRW Skincare memiliki pendekatan cukup unik dalam menarik perhatian masyarakat Indonesia selama Ramadan.

Kampanye yang dilakukan oleh perusahaan, bahkan membuat DRW Skincare tercatat di buku rekor MURI.

Rekor itu dicapai melalui pembagian serentak 50.000 paket sembako yang diadakan di seluruh Indonesia dalam waktu bersamaan.

Wahyu Triasmara menyebut tujuan mereka mengadakan rangkaian acara tersebut agar perusahaan bisa lebih dikenal dan bermakna bagi masyarakat luas.

Momentum Ramadan pun dinilai cocok untuk menanamkan nilai-nilai tersebut.

Tak hanya berbagi paket sembako, perusahaan juga mengadakan buka bersama dan berbagi takjil sebanyak 15.000 paket.

DRW Skincare tercatat di buku rekor MURI melalui pembagian serentak 50.000 paket sembako yang diadakan di seluruh Indonesia dalam waktu bersamaan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News