Komposisi Skuad Mentereng, Timnas Basket Prancis Enggan Jemawa Hadapi Kanada

jpnn.com - Timnas basket Prancis akan melakoni laga perdana Grup H FIBA World Cup 2023 melawan Kanada.
Pasukan Vincent Collet itu enggan jemawa meski punya materi pemain mentereng.
Tercatat di Piala Dunia basket kali ini, Prancis membawa Rudy Gobert, Nicolas Batum, hingga Evan Fournier.
Para pemain tersebut memiliki postur menjulang yang bisa memudahkan Prancis mendulang poin.
Manajer tim Prancis, Boris Diaw mengaku tidak mau jemawa saat berlaga di FIBA World Cup 2023.
Tim peraih medali perak Olimpiade Tokyo 2020 itu sudah dipersiapkan untuk bisa bermain kompetitif.
“Kami punya target untuk bisa melangkah jauh di FIBA World Cup 2023. Pastinya tidak mudah mengingat setiap laga akan berlangsung ketat.”
“Saya berharap para pemain siap menghadapi event ini tanpa adanya banyak kejutan,” ungkap Boris.
Timnas basket Prancis akan melakoni laga perdana babak fase Grup H di FIBA World Cup 2023 melawan Kanada
- Dunia Hari Ini: PM Terpilih Kanada Minta Waspadai Ancaman AS
- Macron Tegaskan Tak Ada Tempat untuk Kebencian dan Rasisme di Prancis
- Dunia Hari Ini: Sebuah Mobil Tabrak Festival di Kanada, 11 Orang Tewas
- Dunia Hari Ini: Siswa SMA Prancis Ditangkap Setelah Menikam Teman Sekelasnya
- Tunggu 20 Persen
- Renovasi Rumah