Kondisi Putri Olivia Bikin Tersentuh Tri Rismaharini, Bocah Kecil Itu Trauma Berat

Suasana haru terjadi saat Menteri Risma bertemu Putri yang sudah beberapa hari ini enggak berbicara kepada siapa pun.
Risma yang datang membawa mainan anak-anak secara perlahan mengajak Putri berdialog
Perlahan tapi pasti, Putri mulai merespons positif dengan senyum dan berbicara sepatah dua patah kata.
Sekitar 40 menit, Menteri Risma meluangkan waktu untuk berbicara dari hati ke hati dengan Putri Olivia.
"Putri harus terus sekolah ya. Biar nanti jadi anak pintar dan sukses. Putri perlu apa sayang? Peralatan sekolah mau? Apa sayang? Mau IPad ya?," tanya Risma.
Saat itu juga dia menginstruksikan kepada stafnya untuk menindaklanjuti arahannya tersebut.
Hari ini (22/11) pemberian IPad dan ditambah laptop diserahkan kepada Putri.
Risma mengaku sangat tersentuh dengan tekanan psikologis yang dialami bocah yatim piatu itu.
Menteri Sosial Tri Rismaharini akhirnya bertemu Putri Olivia, bocah yang kini menjadi yatim piatu setelah longsor menerjang dusunnya di Banjarnegara.
- Cucu Bunuh Nenek di Karawang Demi Emas 100 Gram, Begini Kejadiannya
- 2 Pemuda Suku Anak Dalam Dikeroyok Sekuriti Perusahaan, 1 Tewas
- Calon Haji Asal Cirebon Meninggal Dunia di Embarkasi Indramayu
- Sebelum Meninggal Dunia, Ayah Mona Ratuliu Sempat Wudu Ingin Salat Malam
- Seorang Pendaki Ditemukan Meninggal di Gunung Merbabu, Menhut: Utamakan Keselamatan
- Orang Tertua di Jepang Meninggal Dunia, Sebegini Usianya