Konservasi Orangutan, Wilmar Siapkan Rp 1,3 Miliar

Konservasi Orangutan, Wilmar Siapkan Rp 1,3 Miliar
Konservasi Orangutan, Wilmar Siapkan Rp 1,3 Miliar
JAKARTA - Butuh dana besar dan komitmen kuat untuk melakukan konservasi orangutan di perkebunan sawit. Itu sebabnya, Wilmar Indonesia berani menggelontorkan dana Rp 1,3 miliar untuk pelestarian satwa Orangutan tersebut.

MP Tumanggor, Komisaris Wilmar Indonesia mengatakan, pihaknya akan melaksanakan program  Central Kalimantan Project (CKP) seluas 120 ribu ha, termasuk di dalamnya areal konservasi 14 ribu ha. "Program ini merupakan program perlindungan dengan standart internasional yang dibantu berbagai pihak, diantaranya; Zooliogical Society of London (ZSL)," ungkap Tumanggor dalam keterangan persnya, Rabu (7/3).

Langkah ini, lanjutnya, merupakan komitmen Wilmar sebagai anggota RSPO. Di samping menjalankan perkebunan kelapa sawit  berkelanjutan yang bersandingan dengan konservasi Orangutan.

"Issue dan pemberitaan yang menyebutkan ada orangutan yang mati di wilayah perkebunan sawit Wilmar sangat menganggu aktivitas," ujarnya.

JAKARTA - Butuh dana besar dan komitmen kuat untuk melakukan konservasi orangutan di perkebunan sawit. Itu sebabnya, Wilmar Indonesia berani menggelontorkan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News