Lecehkan 3 Polwan Hingga Berurai Air Mata, Kasat Reskrim Langsung Dicopot

jpnn.com, SELAYAR - Tindakan pelecehan yang dilakukan Kasat Reskrim Kepulauan Selayar Iptu AM berujung pada pencopotan dari jabatannya tersebut.
Kini, dia tengah menjalani pemeriksaan intensif di Polda Sulawesi Selatan karena melecehkan tiga polwan.
Kabid Humas Polda Sulsel Kombes Ibrahim Tompo mengatakan, pencopotan ini dilakukan langsung oleh Kapolres Kepulauan Selayar AKPB Temmangnganro Machmud.
"Menyikapi dan tindak lanjut dari laporan yang dilakukan polwan, saat ini yang bersangkutan (Iptu AM) sudah di-nonaktifkan oleh kapolres,” kata Ibrahim kepada JPNN.com, Selasa (11/8).
Lanjut perwira menengah ini menerangkan, tindakan pelecehan yang dilakukan Iptu AM berupa ucapan, bukan pelecehan fisik.
"Kronologis kejadian itu merupakan pelecehan melalui kata-kata, bukan pelecehan fisik langsung, namun masih akan didalami,” tambah Ibrahim.
Ibrahim pun masih merahasiakan identitas dari ketiga polwan yang telah melaporkan Iptu AM tersebut. Menurut dia, penyidik reskrim dan propam masih terus mendalami kasus tersebut.
“Masih dicari tahu, seperti apa kebenarannya. Nanti akan disampaikan kalau sudah selesai (pemeriksaan),” imbuh Ibrahim.
Kasat Reskrim Kepulauan Selayar Iptu AM kini tengah menjalani pemeriksaan intensif di Polda Sulawesi Selatan karena diduga melecehkan tiga polwan.
- Usut Dugaan Pelecehan Oknum Dokter di Malang, Polisi Kumpulkan Alat Bukti
- Pelaku Pelecehan Terhadap Remaja di Mal Cirebon Dipukuli Warga
- Usut Tuntas Kejahatan Seksual Dokter Priguna
- Dari Pagedangan ke Pesanggrahan, Langkah Baru AKP Seala Syah Alam
- Kasus Pelecehan Turis Singapura di Braga Bandung Berakhir Damai
- 3 Terduga Pelaku Pelecehan Turis Asing di Braga Bandung Diamankan Polisi, Begini Pengakuannya