Liga Champions: Neymar Absen Bela PSG Lawan MU

jpnn.com, PARIS - Megabintang Paris Saint-Germain (PSG) Neymar tidak akan tampil dalam laga kontra Manchester United pada babak 16 besar Liga Champions 2018/2019.
Neymar harus menepi karena mengalami cedera metatarsal kaki kanan.
Cedera Neymar itu diderita saat PSG menang dua gol tanpa balas kontra Strasbourg pada 32 besar Coupe de France, 24 Januari 2019.
Personel Tim Nasional Brasil itu harus absen setidaknya sepuluh pekan ke depan.
Lokasi cedera Neymar sama persis dengan yang dideritanya pada Februari tahun lalu.
Saat itu, eks striker Barcelona tersebut harus absen hingga hampir empat bulan dan nyaris dicoret dari skuat Samba ke Piala Dunia 2018.
Menurut Transfermarkt, ini adalah cedera ke-15 bagi Neymar sejak dirinya bergabung ke PSG musim lalu.
"PSG memberi dukungan penuh kepada Neymar untuk cederanya. Seperti yang sudah ditunjukkan sang pemain di lapangan (saat bertanding, Red),'' bunyi pernyataan resmi PSG. (io/bas)
Megabintang Paris Saint-Germain (PSG) Neymar tidak akan tampil dalam laga kontra Manchester United pada babak 16 besar Liga Champions 2018/2019.
Redaktur & Reporter : Ragil
- Semifinal Liga Champions: Havertz & Jorginho Berpeluang Memperkuat Arsenal Hadapi PSG
- Inzaghi Puji Lamine Yamal: Talenta yang Hanya Muncul Setiap 50 Tahun
- Komentar Hansi Flick Setelah Barcelona Ditahan Imbang Inter Milan di Semifinal Liga Champions
- Barcelona Vs Inter 3-3: Pemain Seperti Ini Lahir Setiap 50 Tahun
- Barcelona vs Inter Milan: Blaugrana Masih Dibayangi Trauma 15 Tahun Lalu
- Barcelona vs Inter Milan, Inzaghi: Kami Bersemangat Melawan Tim Terkuat