Lihat Baik-baik Perawakan Orang Ini, Ada yang Kenal? Waspada

Lihat Baik-baik Perawakan Orang Ini, Ada yang Kenal? Waspada
Terduga pelaku yang beraksi di Masjid Al Hidayah Desa Getasan tampak terekam kamera CCTV. FOTO: Istimewa/Radar Cirebon

jpnn.com, CIREBON - Aksi pencurian terjadi di Masjid Al Hidayah, Desa Getasan, Kecamatan Depok, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat.

Pelaku yang beraksi seorang diri di dalam masjid terekam CCTV.

Aksi pelaku baru diketahui oleh pengurus masjid pada Jumat siang (19/3) saat mengecek CCTV secara bersama-sama.

“Baru diketahui habis Jumatan (kemarin, red). Pas kami kumpul-kumpul, lihat rekaman CCTV, ternyata uang yang dikumpulkan di laci dan ponsel jadul milik masjid itu hilang karena dicuri orang,” kata Tohir, aparat Desa Getasan.

Dalam rekaman CCTV, aksi pelaku dilakukan pada Minggu siang (14/3) sekitar pukul 11.40 WIB. Ciri-cirinya laki-laki dengan mengenakan baju warna putih, sarung merah, dan jaket merah diselempangkan di pundak.

Saat itu telihat situasi sepi. Pelaku masuk melalui pintu samping sebelah utara, terlihat santai, bahkan sambil merokok.

Dia lalu mendekati laci dan mencari barang berharga di situ. Uang receh di plastik dengan total sekitar Rp600 ribu diambil.

Begitu pula ponsel jadul yang ada di laci, juga diembat. Setelah aksi itu, pelaku kemudian keluar dari masjid.

Ciri-cirinya laki-laki dengan mengenakan baju warna putih, sarung merah, dan jaket merah diselempangkan di pundak.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News