Loloskan 10 Parpol, KPU Pertaruhkan Integritas

Loloskan 10 Parpol, KPU Pertaruhkan Integritas
Loloskan 10 Parpol, KPU Pertaruhkan Integritas
Nurul mengatakan, partai yang tidak lolos pastinya  akan menyampaikan gugatannya ke Badan Pengawas Pemilihan Umum dan ke Pengadilan Tata Usaha Negara. "Jika Bawaslu dan Hakim PTUN-nya tidak cermat dalam mengambil sikap, maka  dapat terjadi keputusan yang aneh-aneh," ujar Nurul.

Karenanya, Nurul mengatakan Komisi Yudisial penting untuk turut mengawasi sidang sengketa pemilu jika nanti ada, agar integritas dan kredibilitasnya terjaga.

"Selanjutnya biarkan prosesnya terjadi secara transparan seperti saat ini, agar publik bebas melihat prosesnya dan menilai bahwa profesionalisme dan integritas sudah dilaksanakan oleh para penyelenggara pemilu," kata dia.

Nurul berharap sistem Presidensial bisa berjalan dengan kuat dan pemerintahan berjalan dengan efektif. (boy/jpnn)

JAKARTA - Wakil Sekretaris Jenderal DPP Partai Golongan Karya, Nurul Arifin mengatakan bahwa Komisi Pemilihan Umum sudah bekerja keras dalam menjalankan


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News