Low Puas Semangat Pantang Menyerah Lahm dkk

Low Puas Semangat Pantang Menyerah Lahm dkk
Low Puas Semangat Pantang Menyerah Lahm dkk

jpnn.com - FORTALEZA - Timnas Jerman harus menunda ambisinya lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2014. Itu terjadi setelah Jerman ditahan imbang Ghana dengan skor 2-2 (0-0) pada laga kedua Grup G piala Dunia 2014 di Estadio Castelao, Fortaleza, Minggu (22/6) dini hari WIB.

Jerman bahkan nyaris saja kalah karena sempat tertinggal 1-2 hingga menit ke-70. Namun, bomber Miroslav Klose menjadi penyelamat Jerman setelah mampu mencetak gol penyeimbang pada menit ke-71.

Meski hanya menuai hasil imbang, pelatih Jerman, Joachim Low mengaku puas. Salah satunya ialah berkat permainan pantang menyerah yang ditunjukkan Philipp Lahm dkk.

"Kami berusaha menghindari permainan keras dengan suhu seperti itu. Tim sudah menunjukkan kekuatan mental yang tangguh untuk bangkit setelah sempat tertinggal," terang Low di laman Samba Foot, Minggu (22/6).

Low juga tak sungkan memuji performa yang ditunjukkan Ghana. Menurut pria yang menukangi Jerman sejak 2006 itu, Ghana mampu menunjukkan permainan yang cerdas.

"Ghana bermain dengan bagus. Mereka sukses mengurangi ruang, sehingga kami tak bisa mendapatkan ruang terbuka. Ini adalah pertandingan dengan kecepatan tinggi," tegas Low. (jos/jpnn)


FORTALEZA - Timnas Jerman harus menunda ambisinya lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2014. Itu terjadi setelah Jerman ditahan imbang Ghana dengan


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News