Luis Milla: Style Timnas Diputuskan setelah Skuat Final

Luis Milla: Style Timnas Diputuskan setelah Skuat Final
Seleksi sekaligus pemusatan latihan Timnas gelombang kedua. Foto: Amjad/JPNN.com

jpnn.com - jpnn.com - Pelatih Kepala Timnas, Luis Milla, memberikan menu latihan enam sesi saat seleksi tahap kedua tim nasional (timnas) U-22, di Lapangan Sekolah Pelita Harapan (SPH) Karawaci, Tangerang, Rabu (28/2).

Dalam enam sesi latihan itu, Milla juga melakukan latihan game internal. Semua itu bertujuan untuk mengenal kemampuan para pemainnya.

Terutama 11 pemain baru yang didatangkan kemarin. Antara lain duo PS TNI; Ravi Murdianto (kiper), dan Muhammad Dimas Drajad (striker), maupun bek Sriwijaya FC, Rudolof Yanto Basna.

Pada sesi konferensi pers di Hotel Yasmin Karawaci, Milla berkata bahwa dirinya tidak memasukkan gaya Tiki-Taka yang selama ini menjadi ciri khas Spanyol.

Pelatih kelahiran Teruel itu menjelaskan, dirinya baru bisa memutuskan skema apa yang cocok dengan Garuda Muda, julukan timnas Indonesia U-22, ketika dia telah memutuskan 26 nama skuat final yang bakal berlaga di SEA Games.

”Hanya, skema itu nantinya menyesuaikan dengan para pemain yang ada,” tegas Milla seperti diberitakan Jawa Pos hari ini.

Dia kemudian melanjutkan, memaksakan sebuah strategi yang diinginkan kepada pemain hanya akan membuat tim berantakan karena para pemain tidak mengerti instruksinya.

Karena itu, lebih baik dirinyalah yang menyesuaikan dengan kemampuan timnas Indonesia. ”Saya adalah pelatih yang bertindak dengan obyektif. Sepak bola adalah olahraga tim,” paparnya.

 Pelatih Kepala Timnas, Luis Milla, memberikan menu latihan enam sesi saat seleksi tahap kedua tim nasional (timnas) U-22, di Lapangan Sekolah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News