Mak Ganjar Gelar Haul Guru Sekumpul Bersama Ibu Pengajian di Pulang Pisau

jpnn.com, PULANG PISAU - Sukarelawan Mak Ganjar Kalimantan Tengah (Kalteng) menggelar Haul Muhammad Zaini bin Abdul Ghani atau Guru Sekumpul di Desa Mantaren, Kecamatan Kahayan Hilir, Kabupaten Pulang Pisau, Rabu (1/2).
Koordinator Wilayah Mak Ganjar Kalteng Lilis mengatakan dalam kegiatan itu mereka juga memperingati Isra Mikraj yang melibatkan sejumlah kelompok ibu-ibu pengajian.
"Kegiatan ini berjalan lancar dan kompak. Para ibu pengajian sangat khidmat mengikuti Haul Guru Sekumpul dan Isra Miraj," kata Lilis dalam siaran persnya.
Mak Ganjar Kalteng pun menghadirkan penceramah ternama di daerah tersebut untuk menyampaikan pesan dan tausiah kepada para peserta.
"Kami hadirkan Ustazah Wati Suriani dan juga pelantun ayat suci Al-Qur'an oleh salah seorang santri dari binaan beliau," beber Lilis.
Dalam acara itu, Mak Ganjar Kalteng juga menjalin silaturahmi kepada para ibu-ibu.
Lilis berharap kegiatan tersebut bisa menimbulkan kegiatan positif lainnya bersama para komunitas ibu pengajian.
"Ya, di sini mereka bisa saling kenal dan bersilaturahmi. Kami harap, ini bisa berlanjut dengan acara lainnya," kata Lilis.
Mak Ganjar Kalteng menggelar haul Guru Sekumpul dan peringai Isra Mikraj bersama ibu pengajian di Pulang Pisau.
- Ganjar Milenial Center Kalteng Melatih Masyarakat untuk Membuat Kue Curos
- Mak Ganjar Jatim Ajak Masyarakat Mengubah Sampah Jadi Berkah
- Ganjar Muda Padjajaran Gelar Aksi Berbagi Untuk Tingkatkan Kepedulian Pemuda
- Usbat Ganjar Gelar Pelatihan Menguburkan Jenazah di Tapanuli Tengah
- Srikandi Ganjar Gelar Fashion Show Untuk Asah Bakat Perempuan
- Kiai Muda Dukung Ganjar Gelar Festival Kuliner Nusantara di Tuban