Makin Seru, Popularitas Gus Ipul-Khofifah Beda Tipis

Makin Seru, Popularitas Gus Ipul-Khofifah Beda Tipis
Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa dan Bupati Trenggalek Emil Dardak. Foto: Youtube

jpnn.com, SURABAYA - Persaingan antara pasangan calon (paslon) Gus Ipul-Anas dan Khofifah-Emil bakal berlangsung ketat di Pilgub Jatim.

Memang, elektabilitas Gus Ipul-Anas masih unggul. Namun, selisihnya sangat tipis, hanya 3 persen.

Menurut hasil survei SSC, elektabilitas Gus Ipul-Anas lebih tinggi. Yakni, 36,2 persen.

Tidak terlalu jauh di belakangnya, Khofifah-Emil meraih 33,9 persen. Sisanya, 29,9 persen responden, belum menentukan pilihan.

Tetapi, jika dilihat dari kacamata cagub saja, elektabilitas Khofifah lebih tinggi daripada Gus Ipul.

Mochtar W. Oetomo menjelaskan, akseptabilitas dan popularitas Khofifah meningkat signifikan dalam enam bulan terakhir.

Pada Juni, akseptabilitas Khofifah berada di angka 67,9 persen.

Namun, angkanya melonjak menjadi 81,2 persen pada Desember atau naik sekitar 14 persen.

Pasangan Gus Ipul dan Anas masih unggul dibanding Khofifah dan Emil Dardak jelang Pilgub Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News