Mantan Pengamen Jalanan Ini Rilis Single 'Senja Tanpa Jingga'

Mantan Pengamen Jalanan Ini Rilis Single 'Senja Tanpa Jingga'
Tofan Phasupaty Ranna. Foto dok Instagram tofan.rana

jpnn.com, JAKARTA - Ranna, mantan pengamen jalanan di Yogyakarta mencoba keberuntungannya di dunia musik Tanah Air.

Lewat single “Senja Tanpa Jingga”, Ranna mencoba menggebrak industri musik.

Lagu romantis berlatar belakang kisah asmara pribadi Ranna ini  mengungkapkan kisah cinta masa lalunya, yang berujung dengan perpisahan yang menyedihkan.

“Dia membuktikan tidak mencintai dengan meninggalkan saya,” ungkap Ranna di kawasan Menteng, Senin (6/2).

Pemilik nama Tofan Phasupaty Ranna ini mengungkapkan, dulu dia memanggil sang kekasih dengan nama Jingga. Sedangkan Jingga memanggil Ranna dengan Senja.

"Singkatnya, Jingga minta berpisah karena ada lelaki lain yang membuat dia bahagia," ungkap Ranna.

Lewat Senja Tanpa Jingga itu, Ranna menyampaikan pesan kuat, cinta tidak harus memiliki.

Pada akhirnya, kebahagiaan akan menemukan jalannya sendiri.

Lewat Senja Tanpa Jingga itu, Ranna menyampaikan pesan kuat, cinta tidak harus memiliki.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News