Mantan Suami Mau Nikah, Begini Reaksi Marshanda

jpnn.com - JAKARTA - Ben Kasyafani akan menikah dengan kekasihnya, Nesyana Ayu Nabila (Ines). Rencananya, pernikahan tersebut akan dilaksanakan pada 30 Juli 2016. Marshanda pun memberikan selamat kepada mantan suaminya.
"Aku senang banget, aku mengucapkan selamat untuk Ben," kata Marshanda di kawasan Tendean, Jakarta, Rabu (29/6).
Pemain sinetron Bidadari itu sudah pernah bertemu dengan calon istri Ben. Harapan pun disampaikan oleh Marshanda kepada Ines.
Marshanda berharap, Ines bisa benar-benar sayang dengan Sienna Ameerah Kasyafani, buah hati hasil pernikahan Marshanda dengan Ben. Selain itu, ia mengharapkan agar Ines bisa menjadi panutan untuk Sienna.
"Mudah-mudahan aku bisa ketemu Sienna lagi setelah ini (setelah Ben menikahi Ines)," ungkap Marshanda. (gil/jpnn)
JAKARTA - Ben Kasyafani akan menikah dengan kekasihnya, Nesyana Ayu Nabila (Ines). Rencananya, pernikahan tersebut akan dilaksanakan pada 30 Juli
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gloria Nababan Raih Tiga Gelar Sekaligus di Putri Remaja & Anak Riau 2025
- Rilis Lagu Setelah 2 Tahun Vakum, Mikha Tambayong Akui Sempat Keteteran Bagi Waktu
- Beli Cincin Tunangan Hampir Rp 2 Miliar, Maxime Bouttier Bilang Begini
- Kepada Raja Dangdut, Ruben Onsu Ungkap Alasan Jadi Mualaf, Oh Ternyata
- Sebelum Maxime Bouttier, Luna Maya Ternyata Pernah Dilamar Pria Lain
- Melihat Nyai Ontosoroh Masa Kini di Monolog Paramita