Mantap, Mentan SYL Panen Sorgum di Kabupaten Lamongan

"Ayo bangun tanaman ini. Kami ajak semua pihak dan tentu ada kekuatan-kekuatan pemerintah untuk membackupnya, termasuk garansi institusi kepada perbankan," katanya.
Mentan SYL berharap, penanaman itu bisa diperluas menjadi 3.000 hektare dari yang tadinya 200 hektare, kemudian ditambah lagi menjadi 10.000 hektare, sehingga sorgum benar-benar menjadi komoditas strategis Indonesia.
"Saya berharap dengan langkah awal ini kami mau kembangkan yang dari cuma 200 hektar, Pak Bupati janji dengam road map sampai 3.000 bahkan kalau bisa sampai 10.000 hektar," katanya.
Bupati Lamongan, Yuhronur Efendi menyampaikan terima kasih atas perhatian Menteri Pertanian dalam penanaman sorgum di wilayahnya.
Menurutnya, penanaman itu merupakan langkah tepat dalam menguatkan pangan lokal Indonesia.
"Saya kira olahan sorgum itu banyak macamnya dan tentu dimakan juga enak dan lezat, semoga pak Menteri selalu sehat penuh keberkahan dan penuh rahmat," katanya.
Di tempat yang sama, Direktur Jenderal Tanaman Pangan Kementan, Suwandi mengatakan sorgum merupakan komoditas unggulan Indonesia yang bisa dimanfaatkan untuk berbagai kebutuhan.
Apalagi, kata Suwandi, mulai dari batang, daun dan akar bisa dipergunakan.
Mentan SYL bersama Bupati Lamongan, Yuhronur Efendi melakukan panen sorgum di Kecamatan Sugio, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur, Senin (22/8),
- KPK Periksa Direktur PT Waruwu Yulia Lauruc Terkait Kasus Pengadaan Karet di Kementan
- Wamentan Sudaryono Kunjungi Pusat Pertanian di Belanda, Ini Tujuannya
- Kementan Kukuhkan Young Ambassador Agriculture 2025 & Duta Brigade Pangan Inspiratif
- Mentan Amran Sebut Produksi Beras Melonjak, Ini Angka Tertinggi
- Wamentan Sudaryono Optimistis Indonesia Jadi Lumbung Pangan Dunia
- Kementan Cetak Petani Muda, Indonesia Jadi Role Model Global