Marques Bolden Dianggap Bisa Antar Timnas Basket Indonesia Tembus FIBA World Cup 2023

Terbukti pemain bertinggi badan 208 cm itu mampu membawa Indonesia merebut emas SEA Games 2021 sekaligus mematahkan dominasi Filipina.
Perpaduan Marques Bolden dengan pemain-pemain lokal, seperti Andakara Prastawa, Abraham Damar Grahita serta Derrick Michael Xzavierro terlihat makin padu.
Kini, pencinta basket Tanah Air yakin Indonesia bisa menembus delapan besar FIBA Asia Cup 2022.
Menarik ditunggu aksi Bolden bersama Timnas basket Indonesia yang bakal mulai berjuang di FIBA Asia Cup pada 12 hingga 24 Juli mendatang di Istora Senayan.
Sebelum tampil di ajang tersebut, Arki Dikania Wisnu dan kawan-kawan akan berlaga di Kualifikasi FIBA World Cup 2023 yang akan berlangsung 1 dan 4 Juli melawan Arab Saudi serta Yordania.(mcr16/jpnn)
Marques Bolden dianggap bisa antar Timnas basket Indonesia tembus FIBA World Cup 2023.
Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Naufal
- IBL All Star 2025 Diwarnai Momen Simulasi Menjadi Pelatih Timnas Basket Indonesia
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- Perbasi Jakarta Gelar Liga Basket Putri, 10 Tim Asal Ibu Kota Berpartisipasi
- Bank Mandiri & Perbasi Bersinergi Percepat Lahirnya Bintang Basket Indonesia
- Timnas Basket Putri Indonesia Harus Berbenah Menjelang FIBA Women’s Asia Cup 2025
- Perbasi Gelar Kejurnas Antarklub KU-16 dan KU-18, Ini Jadwalnya