Masih di Vietnam, Karen Umumkan Pengunduran Dirinya Jumat Besok

jpnn.com - JAKARTA - Direktur Utama PT Pertamina, Karen Agustiawan tak menunjukkan batang hidungnya setelah Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan mengumumkan bahwa ia minta mundur dari jabatannya pada, Senin (18/8) lalu.
Karen saat ini tengah berada di luar negeri, yakni Vietnam dan rencananya besok (Kamis, 21/8) sudah kembali ke Indonesia.
"Dia masih di Vietnam, kembali hari Kamis besok," ucap Menteri Koordinator Perekonomian Chairul Tanjung saat menggelar jumpa pers di kantornya, Jalan Lapangan Banteng, Jakarta, Rabu (20/8).
Kata CT, wanita yang sudah 6,5 tahun mengabdikan diri di Pertamina itu bakal menggelar jumpa pers terkait pengunduran dirinya. Hal itu perlu dilakukan Karen untuk meluruskan adanya anggapan bahwa ia mundur lantaran mendapatkan banyak tekanan dari pemerintah.
"(Karen) akan keluarin rilis terkait pengunduran diri, Jumat sudah bisa bicara langsung tentang hal terkait masalah ini," kata CT. (chi/jpnn)
JAKARTA - Direktur Utama PT Pertamina, Karen Agustiawan tak menunjukkan batang hidungnya setelah Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Perkuat Budaya Keselamatan Berkelanjutan, KAI Raih Penghargaan di WISCA 2025
- Ketum HIPPI Jaksel Apresiasi Langkah Berani BI Perluas Ekspansi QRIS Lintas Negara
- Siap Tingkatkan Ekraf, Gempar Targetkan Sulut Jadi Pintu Gerbang Asia Pasifik
- Bank Mandiri Catat Transaksi Digital Makin Meningkat
- Harga Emas Antam, UBS, dan Galeri24 Hari Ini Kembali Merosot Tajam
- Harga Emas Antam Hari Ini 3 Mei Turun, Jadi Sebegini Per Gram