Mau ke Kejuaraan Dunia di Afsel? Tiketnya ada di Ironman 70.3 Bintan

Mau ke Kejuaraan Dunia di Afsel? Tiketnya ada di Ironman 70.3 Bintan
Arief Yahya. Foto: Kemenpar

jpnn.com, BINTAN - Ironman 70.3 yang akan digelar di Lagoi, Bintan, 21 Agustus nanti sudah mulai heboh.

Setidaknya dua ribu peserta dari berbagai penjuru dunia bakal ikut serta di even sport tourism di crossborder area itu.

Semuanya bakal memperebutkan 20 slot untuk diperebutkan di Kejuaraan Dunia Ironman 70.3  World Championship 2018 Nelson Mandela Bay Afrika Selatan.

Ya, event sport tourism yang satu ini memang tak pernah sepi peminat. Meskipun dianggap olahraga kelewat “gila”, Ironman 70.3 tetap diburu ribuan kontestan.

Di 2017 ini, jumlah pesertanya bahkan diprediksi dua kali lebih banyak dari edisi 2016.

Sangat sulit diterima nalar mengingat seluruh peserta dipaksa renang di perairan lepas, bersepeda dan berlari puluhan kilometer.

“Para atlet Ironman 70.3 akan memulai lomba dengan berenang sejauh 1.2 mil (1.9 km, red) di air yang tenang dan jernih dengan pemandangan dasar laut yang indah. Setelah itu, para peserta akan bersepeda sepanjang 56 mil (90 km, red),” terang Bupati Bintan Apri Sujadi, Rabu (5/7).

Ujian daya tahan tubuh itu kemudian akan diakhiri dengan lomba lari yang akan melahap tiga lap sepanjang 21 km.

Ironman 70.3 yang akan digelar di Lagoi, Bintan, 21 Agustus nanti sudah mulai heboh.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News