Memburu Angka 50
Sabtu, 03 November 2012 – 12:03 WIB

Memburu Angka 50
TURIN - Inilah klimaks dari perjalanan Serie A pada awal musim ini. Juventus dan Inter Milan, dua raksasa yang sedang bersaing di puncak klasemen bakal bentrok di Juventus Arena dini hari nanti (tayangan langsung TVRI pukul 02.30 WIB). "Juventus telah bermain baik untuk mempertahankan rekor tak terkalahkan mereka. Kami harus angkat topi atas pencapaian itu," papar Esteban Cambiasso, gelandang Inter seperti dikutip Football Italia.
Juventus jelas punya kepentingan pada laga bertajuk derby d"Italia tersebut. Selain ingin menjauh dari kejaran Inter yang kini menguntit di posisi kedua dengan gap empat poin (28-24), Nyonya Tua-julukan Juventus juga ingin mengejar capaian 50 laga tak terkalahkan di pentas Serie A. Jika dua misi itu tercapai, jelas itu merupakan kado manis bagi Juve yang pada 1 November lalu merayakan hari jadinya yang ke-150.
Baca Juga:
Pencapaian Juve yang sudah 49 laga Serie A belum tersentuh kekalahan mendapat apresiasi dari kubu Nerazzurri-julukan Inter Milan. Maklum, sejak AC Milan yang tak terkalahkan dalam 58 laga Serie A pada 1991 hingga 1993, baru Juventus yang hampir bisa menyamai konsistensi penampilan Milan.
Baca Juga:
TURIN - Inilah klimaks dari perjalanan Serie A pada awal musim ini. Juventus dan Inter Milan, dua raksasa yang sedang bersaing di puncak klasemen
BERITA TERKAIT
- PSSI Akan Ikut Bidding Jadi Tuan Rumah Putaran Keempat Piala Dunia 2026
- Membanggakan, Petarung BFC Dede Dina Rebut Sabuk One Pride Women Strawweight
- Semifinal Liga Champions Inter vs Barcelona: Lewandowski akan Mulai dari Bangku Cadangan
- 2 Kehilangan Persebaya Surabaya saat Imbang Kontra Persik Kediri
- Semifinal Liga Champions Inter vs Barcelona: Flick Tuntut Pemainnya Kurangi Kesalahan
- Bupati Sumedang Open 2025 untuk Regenerasi Atlet Berprestasi