Milo Seslija Sebut Shin Tae Yong Terlalu Paksakan Gaya Korea

Milo Seslija Sebut Shin Tae Yong Terlalu Paksakan Gaya Korea
Manajer Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong. Foto:Amjad/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Pelatih PSM Makassar Milomir Seslija sempat mengkritik Manajer Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong.

Pelatih asal Korsel itu menurut Milo tak memanggil satu pun pemainnya dalam pemusatan latihan atau training camp (TC) Timnas Indonesia.

Dari sebanyak 36 nama yang dipanggil oleh Shin Tae Yong, memang pemain PSM yang biasa dipanggil ke timnas seperti Yakob Sayuri atau Ilham Udin Armayn, kini tak masuk dalam daftar.

Dengan performa apik PSM di liga yang berhasil menahan imbang Arema FC dan Madura United dengan skor 1-1 serta menaklukkan Persebaya 3-1, Milo menilai seharusnya ada pemainnya yang dipanggil ke Timnas Indonesia.

Dia pun menyebut, ada beberapa pemain PSM yang layak untuk mendapatkan kesempatan tersebut.

"Apakah pelatih-pelatih timnas ini tak lihat pertandingan di sini, talenta yang ada sekarang? Pelatih Timnas Indonesia membawa apa yang dia mau menjadikannya seperti pemain-pemain Korea," katanya, dalam jumpa pers usai laga.

Bukan itu saja, Milo yang sudah kenyang melatih di Indonesia itu juga ikut mengomentari gaya melatih Shin Tae Yong.

Pelatih asal Korsel tersebut dinilai terlalu memaksakan di Timnas Indonesia. Harusnya, lanjut dia, Shin Tae Yong terlebih dahulu beradaptasi dengan kultur sepak bola di Indonesia.

Pelatih PSM Milomir Seslija cibir Shin Tae Yong karena tak memanggil pemain Juku Eja ke TC Timnas Indonesia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News