Mira Lesmana: Luar Biasa..

jpnn.com - MIRA Lesmana, produser film Ada Apa Dengan Cinta (AADC) 2 terus dikejutkan dengan terus bertambahnya jumlah penonton. Mira bahkan tak menyangka dalam sehari film AADC 2 mampu menyedot 200 ribu penonton.
"Luar biasa sekali buat kami. Kami nggak nyangka hari pertama bisa sampai 200 ribu penonton," ujar Mira di kawasan Tendean, Jakarta, Selasa (3/5) malam.
Bahkan, sampai Selasa malam jumlah penonton sudah mencapai 1,4 juta penonton. Jumlah itu diperoleh dalam enam hari penayangan film AADC 2, yang diperankan oleh Dian Sastro dan Nicholas Saputra.
Istri aktor Mathias Muchus ini menduga, keberhasilan itu karena rasa penasaran penonton untuk mengikuti jalan cerita film AADC 2.
"Semalam dapat kabar katanya sudah 1,4 juta penonton. Kami merasa penonton memang cukup kangen dengan kelanjutan Rangga dan Cinta," tutur Mira. (chi/jpnn)
MIRA Lesmana, produser film Ada Apa Dengan Cinta (AADC) 2 terus dikejutkan dengan terus bertambahnya jumlah penonton. Mira bahkan tak menyangka dalam
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gloria Nababan Raih Tiga Gelar Sekaligus di Putri Remaja & Anak Riau 2025
- Rilis Lagu Setelah 2 Tahun Vakum, Mikha Tambayong Akui Sempat Keteteran Bagi Waktu
- Beli Cincin Tunangan Hampir Rp 2 Miliar, Maxime Bouttier Bilang Begini
- Kepada Raja Dangdut, Ruben Onsu Ungkap Alasan Jadi Mualaf, Oh Ternyata
- Sebelum Maxime Bouttier, Luna Maya Ternyata Pernah Dilamar Pria Lain
- Melihat Nyai Ontosoroh Masa Kini di Monolog Paramita