Mobil-Mobil Bandel Kini Kena Getahnya

Mobil-Mobil Bandel Kini Kena Getahnya
Juru parkir. Foto ilustrasi. Dokumen JPNN

Kasi Pengawasan dan Penertiban Dishub Trio Wahyu Bowo mengatakan, penertiban itu adalah rutinitas.

Hampir setiap hari petugas datang di lokasi yang rawan pelanggaran. Mereka main kucing-kucingan.

"Petugas datang, mereka pergi, setelah itu mangkal lagi," katanya.

Kali ini, Trio senjaga menggembok kendaraan yang terjaring razia tersebut. Itu dilakukan agar pemilik kendaraan kapok.

"Larangan parkir sudah jelas, tapi terus diulang," katanya.

Sebenarnya ada dua cara untuk membuat pemilik kendaraan kapok.

Yakni, kendaraan digembok atau diderek. Di antara dua pilihan itu, dishub memilih gembok roda.

Alasannya, lebih efisien dan tidak berisiko tinggi. "Kami gembok dan tinggalkan nomor," jelas Trio.

Mobil bandel suka parkir sembarang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News