Muslimah Di Kota Ini Ajak Perempuan Non Muslim Jajal Kenakan Hijab

Muslimah Di Kota Ini Ajak Perempuan Non Muslim Jajal Kenakan Hijab
Muslimah Di Kota Ini Ajak Perempuan Non Muslim Jajal Kenakan Hijab

"Ini membuka percakapan karena terkadang orang tidak membicarakan tentang jilbab tetapi kegiatan semacam ini membuat percakapan seperti ini menjadi lebih santai."

Komunitas yang sedang berkembang

Muslimah Di Kota Ini Ajak Perempuan Non Muslim Jajal Kenakan Hijab Photo: Nusra Noorudheen mengatakan mesji Rockhamton buka setiap hari bisa membantu menjalin percakapan dengan non-Muslim.

Kota Rockhampton lebih dikenal karena daging sapinya daripada keragaman agama dan budayanya, tetapi komunitas Muslim yang sedang berkembang menyebut Queensland tengah sebagai rumah bagi mereka

Noor Noorudheen, yang pindah ke Australia dari Dubai delapan tahun lalu, mengatakan dia tidak menemui banyak masalah saat mengenakan jilbabnya di kota ini.

"Saya sempat khawatir ketika saya pertama kali datang mengira orang akan berprasangka terhadap saya atau menghakimi saya dengan kasar, tetapi saya memiliki pengalaman yang sangat indah," katanya.

"Saya punya banyak, banyak orang mendatangi saya dan memuji saya dengan jilbab saya, kadang-kadang mereka mengatakan mereka sangat menyukai syal saya dan mereka ingin tahu di mana saya mendapatkannya."

Tapi bagaimana mengenakan penutup kepala saat musim panas Queensland yang ekstrim?

Nusra Noorudheen mengatakan itu hanya persoalan memilih syal yang tepat dan mengingat makna di balik garmen.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News