Nagita Slavina: Awalnya Berteman, Tetapi Bisa Jadi Nyaman, itu Lebih Berbahaya

Nagita Slavina: Awalnya Berteman, Tetapi Bisa Jadi Nyaman, itu Lebih Berbahaya
Nagita Slavina. Foto: Dedi Yondra/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Nagita Slavina membahas mengenai zona nyaman dalam berteman saat berbincang dengan Fadil Jaidi di studio podcast Rans Entertainment.

Awalnya, Nagita menanyakan kehidupan Fadil dan keluarganya, termasuk soal pencarian jodoh.

Fadil menceritakan salah satu ketakutkannya dalam mencari pasangan hidup adalah terjebak dalam zona nyaman.

Fadil menilai orang yang jatuh cinta tidak akan peduli lagi dengan kriteria yang diinginkan.

Nagita setuju dengan pendapat Fadil. Istri Raffi Ahmad itu menyatakan teman yang bisa bikin nyaman juah lebih berbahaya.

Wanita yang karib disapa Gigi ini memberikan perumpamaan saat mencari pasangan hidup dari keturunan Arab.

“Udah gue kecengin nih, oh ini cakep, cocok, gitu. Terus lu punya teman, yang sebenarnya bukan Arab, ibaratnya, tapi sebenarnya tuh, awalnya berteman, tapi bisa jadi nyaman. Itu lebih berbahaya,” ucap Nagita.

Gigi lantas teringat dengan mantan kekasihnya yang menurutnya sangat posesif.

Nagita Slavina meyakini tidak ada laki-laki dan perempuan yang benar-benar berteman 100 persen tanpa ada rasa suka sebagai lawan jenis.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News