Nasib Persebaya di Tangan 107 Voters, Ini Daftarnya

Nasib Persebaya di Tangan 107 Voters, Ini Daftarnya
Belasan ribu suporter Persebaya Surabaya (Bonek Mania), menggelar aksi Bela Persebaya, bergerak dari Tugu Pahlawan dan berakhir di Balai Kota Surabaya, Senin (26/12). Foto: ANDY SATRIA/RADAR SURABAYA/JPNN.com

jpnn.com -
JPNN.Com - Kongres tahunan pertama PSSI di era kepemimpinan Edy Rahmayadi bakal digelar di Bandung pada 8 Januari mendatang. Total ada 107 pemilik suara (voter) yang akan ikut serta dan membahas permasalahan yang telah diagendakan PSSI. 

Pemilik suara itu terdiri dari Asprov PSSI (34 voters), klub ISL (18 voters), klub divisi utama (16 voters), klub divisi satu (14 voters), klub Liga Nusantara (22 voters), dan asosiasi (3 voters). Salah satu agenda terpenting yang akan menyedot perhatian publik sepak bola tanah air dalam kongres tahunan PSSI nanti adalah penentuan nasib Persebaya Surabaya.

Namun, sangat kuat kemungkinan yang mendapatkan suara adalah Bhayangkara FC meski secara nama masih Persebaya Surabaya. Hal itu sesuai voter kongres yang mengacu pada hasil kompetisi PSSI pada 2014 lalu.

Hanya saja Edy sudah memberi sinyal bahwa Persebaya tidak akan bermain di ISL. “Sebab kuota ISL itu 18 tim dan sudah ada yang mengisi. Keputusan final saat Kongres PSSI di Bandung, 8 Januari 2016. Jika 51 pemilik suara setuju, maka Persebaya sudah bisa berkompetisi musim depan," ujar Edy Rahmayadi di Surabaya.

Pernyataan Edy ini nyaris sama dengan yang diutarakan oleh Exco PSSI Tony Aprilani sebelum kongres 10 November lalu. Saat itu, Tony yang kini tak terpilih lagi dalam pertemuan di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, 9 November 2016 sempat menyatakan bakal memperjuangkan dan membantu Persebaya agar statusnya dipulihkan dalam Kongres PSSI.

Nyatanya, saat itu 86 voters menolak membahas nasib Persebaya dan membiarkan kasusnya tertunda sampai kongres 8 Januari. Bisa saja, kondisi ini berulang karena sikap Ketua Umum PSSI Edy Rahmayadi belum tentu diamini oleh para voter Kongres.(dkk/jpnn)

Daftar pemilik suara Kongres Tahunan PSSI di Bandung:
ASPROV
Aceh, Sumatera ,Utara, Sumatera Barat, Riau, Jambi, Kepulauan Riau, Sumatera Selatan, Bangka Belitung, Bengkulu, Lampung, Banten, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, DI Yogyakarta, Jawa Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, Kalimantan Utara, Gorontalo, Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Barat, Bali, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Maluku, Maluku Utara, Papua, Papua Barat.

Klub ISL
Arema, Semen Padang, Persib Bandung, Persija Jakarta, Pelita Bandung Raya, Sriwijaya FC, Barito Putera, Gresik United, Persik Kediri, Persebaya Surabaya, Persipura Jayapura, Mitra Kukar, Persela Lamongan, PSM Makassar, Persiram Raja Ampat, Persiba Balikpapan, Pusam Samarinda, Perseru Serui.

JPNN.Com - Kongres tahunan pertama PSSI di era kepemimpinan Edy Rahmayadi bakal digelar di Bandung pada 8 Januari mendatang. Total ada 107 pemilik

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News