Nikita Willy Sampaikan Kabar Bahagia, Mengejutkan Netizen?

jpnn.com, JAKARTA - Aktris Nikita Willy mengungkap sebuah kabar bahagia dalam hidupnya.
Setelah sempat dikabarkan putus, Nikita Willy kini ternyata dilamar oleh sang kekasih, Indra Priawan.
Kabar bahagia tersebut disampaikan Nikita Willy lewat akun Instagram miliknya.
Pemain film Gasing Tengkorak itu memperlihatkan foto tengah memakai cincin di jari manis tangan kirinya.
"Tiga tahun lalu kamu memintaku untuk keliling dunia bersamamu. Tiga hari yang lalu kamu memintaku menjadi duniamu. Kedua kali saya katakan, ya," ungkap Nikita Willy, Selasa (30/6).
Cewek berusia 26 tahun itu menyebut Indra melamarnya pada tiga hari lalu.
Nikita Willy pun langsung mengiyakan lamaran dari pengusaha jasa taksi tersebut.
Kabar bahagia dari Nikita Willy dan Indra tersebut cukup mengejutkan bagi netizen.
Kabar bahagia dari Nikita Willy ini cukup mengejutkan bagi netizen, karena sebelumnya dia sempat mengungkap amanat dari mendiang ayahnya.
- Mobil Diserempet dan Pelakunya Kabur, Indra Brasco: Netizen Luar Biasa
- Hedonisme dan Korupsi
- 5 Netiket yang Harus Dikuasai Siswa Dalam Penggunaan Teknologi
- Harta Ayah Mario Dandy Disorot, Teddy Garuda: Jangan Jadikan Suara Netizen sebagai Hukum
- Komisi I DPR RI: Ayo Jadi Netizen yang Cerdas dan Bijak
- 5 Menteri Terbaik Versi Netizen, Erick Thohir Nomor Satu