Ogah Terjun ke Dunia Politik, Sule: Tidak Sesuai Ilmu dan Pengetahuan Saya

jpnn.com - Komedian Sule telah menyatakan ketidaktertarikannya untuk terjun ke dunia politik.
Ayah Rizky Febian tersebut mengaku malas mempelajari dunia politik yang belum pernah dijamahnya.
Menurut Sule, darahnya sudah kental dengan dunia seni, sehingga memilih untuk tidak berbelok minat.
"Gimana ya, bukan tidak tertarik. Malas saja mempelajari karena saya diciptakan sama yang Maha Kuasa sebagai seniman," kata Sule saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, baru-baru ini.
"Saya harus mempertahankan kesenimanan saya gitu," imbuhnha.
Meski enggan terjun langsung ke politik, Sule menyatakan dukungannya kepada mereka yang berniat menjadi wakil rakyat.
Dia menunjukkan apresiasinya terhadap rekan selebritas lain yang memilih jalan politik.
"Tapi saya juga pendukung orang-orang yang mau menjadi wakil rakyat," tambahnya.
Enggan jadi politikus bermodal popularitas, sule tolak tawaran terjun di dunia politik.
- Dewan Pakar BPIP Djumala: KAA, Legacy Indonesia dalam Norma Politik Internasional
- RUMI Nilai Pertemuan Prabowo & Megawati Simbol Persatuan bagi Indonesia
- Pengamat: Ada Operasi Politik Menghancurkan Orang-Orang Kepercayaan Presiden Prabowo
- AHY Dinilai Tepat Menunjuk Rezka Oktoberia Jadi Wasekjen Demokrat
- TB Hasanuddin Tegaskan Kebebasan Pers Harus Dilindungi, Intimidasi Tak Bisa Ditolerasi
- Soal Kasus Hasto Kristiyanto, Pakar Nilai Langkah KPK Bermuatan Politis