Panglima TNI Ziarah Ke Makam Bung Karno dan Gus Dur

Panglima TNI Ziarah Ke Makam Bung Karno dan Gus Dur
Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo ziarah ke makam Bung Karno di Bendogerit, Blitar dan Gus Dur di Tebu Ireng Jombang, Jawa Timur, Senin (18/9). Foto: Puspen TNI

jpnn.com, BLITAR - Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo ziarah ke makam Bung Karno di Bendogerit, Blitar dan Gus Dur di Tebu Ireng Jombang, Jawa Timur, Senin (18/9). Dalam kesempatan itu, Panglima TNI didampingi Kasad Jenderal TNI Mulyono, Kasal Laksamana TNI Ade Supandi dan Kasau Marsekal TNI Hadi Tjahjanto.

Menurut Panglima TNI, ziarah ke Makam mantan Presiden RI merupakan salah satu rangkaian HUT Ke-72 TNI Tahun 2017.

“Ziarah ke makam ini bermakna mengirimkan doa dan pewarisan nilai-nilai juang, karena beliau-beliau adalah pejuang yang perlu dihargai pengorbanannya,” katanya.

Selanjutnya, Panglima TNI berencana akan melaksanakan ziarah ke makam Presiden Soeharto di Kompleks Astana Giribangun, Karanganyar, Jaten dan Panglima Sudirman di Taman Makam Pahlawan Semaki, Yogyakarta , Selasa (19/9). Selain itu, ziarah ke Taman Makam Pahlawan prajurit-prajurit TNI di Dili dan Baucau yang sekarang sudah menjadi negara Timor Leste.

Sementara itu, Panglima TNI mengatakan para prajurit TNI yang dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Dili dan Baucau adalah prajurit yang gugur dalam melaksanakan tugas dengan ketulusan bahkan rela berkorban sampai nyawanya.

“Ziarah ke Dili dan Baucau menunjukkan bahwa TNI sebagai institusi tidak melupakan prajurit-prajurit terbaik yang gugur dan dimakamkan di sana, karena tidak sempat dibawa pulang ke kampung halamannya. Bahkan sampai sekarang banyak keluarga mereka yang tidak tahu dimana makamnya,” ungkap Jenderal TNI Gatot Nurmantyo.(fri/jpnn)


Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo ziarah ke makam Bung Karno di Bendogerit, Blitar dan Gus Dur di Tebu Ireng Jombang, Jawa Timur, Senin (18/9).


Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News